Nuri Maulida (28) mengaku masih sulit melupakan kegagalannya menikah. Setelah tidak jadi menikah medio November 2013, Nuri harus mengubur keinginannya itu sepekan lalu. Nuri batal dipinang bangsawan asal Malaysia itu.
Nuri mengaku tidak mudah melupakan gagalnya merajut bahtera pernikahan dengan Muhammad Adam Yahya itu yang juga masih kerabat dekat biduan terkenal Malaysia, Siti Nurhaliza itu.
Begitu batal melepas lajangnya, Nuri banyak 'curhat' pada Tuhan. Nuri tidak mau lagi membuka lembaran hidupnya yang pahit.
"Saya sekarang curhatnya sama Allah saja," kata Nuri ketika ditemui di sela-sela syukuran rumah baru rekan dekatnya di Kampung Artis, kawasan Cipayung, Jakarta Timur, Sabtu (8/2/2014). Saat itu, Nuri memang datang sendirian.
Bagi Nuri, kegagalannya menikah adalah masa lalu yang harus dilupakan meski butuh waktu lama. "Intinya, segala sesuatu yang sudah lalu, ya biarlah berlalu. Sudah 'case closed'. Nggak usah di ungkit lagi," cerita Nuri.
Selepas batal menikah, perempuan kelahiran Bandung, Jawa Barat, 22 November 1985, itu ingin fokus beribadah sambil tetap bekerja dan menyalurkan hobinya didunia fesyen muslimah. "Saya serahkan semuanya ke Allah," kata Nuri.
Nuri berharap, tahun 2014 akan menjadi tahun yang baik bagi kehidupan pribadi dan karirnya. "Semoga saya bisa 'move on' ya," ucap Nuri yang coba sambil tersenyum. Nuri tetap tenang karena dirinya yakin, jodoh sudah diatur Tuhan.
Heribertus Irwan Wahyu Kintoko TRIBUNNEWS.COM
#Nuri Maulida Batal Menikah Dengan Kerabat Siti Nurhaliza #Nuri Maulida
0 komentar:
Posting Komentar